Sunday, October 31, 2010

JODOH KITA SIAPA DAN DIMANA YA

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيم



ألسـلام عليكم ورحمة الله وبركاته


Segala puji bagi Allah subhanahu wa ta’ala, Rabb semesta alam.
Shalawat dan salam semoga senantiasa tercurahkan kepada Nabi kita Muhammad shalallahu ‘alaihi wassalam, keluarga, para sahabat, dan orang-orang yang mengikuti beliau hingga akhir zaman.

Jodoh….ya jodoh…kata yang terdiri dari 5 huruf ini bisa membuat cowok maupun cewek yang masih jomblo bisa pontang panting…Berbicara tentang topic satu ini, selalu menarik untuk dibahas dan dikupas secara tuntas tas tas, meski tidak akan pernah tuntas dan tak lekang dimakan jaman.

Apalagi buat para jomblowan dan jomblowati diseluruh jagat raya yang lagi sibuk mencari jodoh dan tak jarang pula ada yang sampai frustasi karena ditolak terus sama si doi (Berkaca dari pengalaman teman2 sejawat, bukan termasuk pengalaman pribadi lhoooo ). qiqiqi,..61x.

Para jomblower ini ada 2 tipe, tipe pertama belum menikah tapi sudah punya pacar. Lho!! Sudah punya pacar kok disebut jomblo?? Kan berarti sudah ada pasangan??”mungkin sebagian pembaca ada yang protes dan tidak setuju. Kenapa para pemilik pacar itu dalam kategori jomblo?? Pertama karena mereka belum menikah jadi secara hukum dan agama status mereka masih lajang. Yang kedua, meski punya pacar tapi kalau di Tanya “Kapan kawin??” pasti masih bingung karena sebagian dari mereka belum yakin kalau pacar mereka adalah jodoh sejatinya. Alasan terakhir dan banyak fakta terjadi, pacaran bertahun – tahun dengan si A, eeeeehhhh…nikahnya dgn Z, tuh..jauh banget kan??? Tul gak??(betul…betul…betul… )

Sedangkan jomblo tipe kedua adalah jomblo sejati, jangankan calon istri/suami atau pacar, mo deketin lawan jenis aja takutnya setengah hidup cexixixixi… 61x.
Buat jomblo sejati, tenang aja guys….bukan jaminan yang punya pacar bisa cepat ketemu jodoh alias menikah begitupun sebaliknya. Malah bisa jadi dan banyak fakta meski tanpa pacaran atau tidak punya pacar bisa menikah lebih dulu daripada yang sering runtang runtung kayak truk gandeng (plis dech..!!).
Kenapa bisa ada pernyataan seperti itu??ya, karena Jodoh merupakan miracle dan anugerah yang tidak satu orang pun bisa mengetahui siapa, kapan dan dimana mereka bertemu dengan jodohnya. Akan tetapi jodoh tidak serta merta datang turun begitu aja dari langit, melainkan harus diusahakan alias ikhtiar dan tentu saja berdoa… Ikhtiar dan doa harus sejalan beriringan tidak bisa cuma doa saja atau usaha saja…keduanya seperti satu tubuh yang tidak bisa terpisahkan.

Ini adalah cerita dari pengalaman tmn saya yg sdh menikah ;
sebut aja namanya Bunga,Mazz adeeth saya punya pengalaman pribadi ketika bertemu dengan sang pujaan hati ( ceeilleee…bisa bisa, helm suami ga muat neh). Ketika itu saya bertemu dengan calon suami (kan belum nikah,jadi masih calon dunk mazz.. ) via chatting di yahoo messenger alias YM. Tiba – tiba ada yang request add as friend di YM'. Berawal dari chatting iseng kemudian berlanjut kearah yang lebih serius, maka jadi dech kawin hehehehehe… maaf,nikah dulu baru kawin mksdny mazz! ) hehe..
Tapi ya gak segampang itu juga lho mazz, karena sebelumnya saya sudah pontang panting dan sedikit bingung,bahkan klo blh jujur,capek!! mo cari dimana makhluk Tuhan yang dijodohkan buat saya. Sampai –sampai sempat juga ikut biro jodoh tapi kok ya belum ketemu. Eh, gak taunya si calon suami itu adalah teman sendiri nun jauh di sana yang sudah terpisah jarak dan waktu. Bisa dibilang dulu waktu kuliah, meskipun satu jurusan tapi gak pernah ngomong jadi gak pernah kenal, Cuma tahu muka sama nama doang. Meski udah beda kota dan hampir 7 tahun gak pernah ketemu, tapi yang namanya jodoh, gak lari gunung dikejar..Meski asam digunung, garam dilaut,dan alhamdulillah akhirnya ketemu juga tuh mazz?
itulah pengalaman bunga temanku.

Nah, saya punya beberapa tips neh buat para jomblower biar cepat ketemu jodoh ;

1). Perbanyak pergaulan alias banyak – banyakin deh punya teman, biar semakin besar peluang bertemu si calon.

2). Sering – sering ikut acara silaturahmi dengan keluarga atau teman – teman atau bisa juga dengan mendatangi undangan seperti acara nikah, reuni dengan teman – teman lama atau acara lainnya.

3). Nah, Buat para jomblower jika ada yang Tanya “Kapan kawin??”, Pasti muka dilipat jadi berlipat – lipat ..eeeiittss…!!. jangan keburu manyun atau pasang muka bete jika ditanya seperti itu. Bisa jadi itu tanda awal akan bertemu dengan si calon pujaan hati. Jawab aja dengan senyum manis dan bilang “bantuin dong cari jodoh”. Dengan begitu semakin memperbesar peluang untuk bertemu dengan si dia.

4). Tetap semangat dan istiqomah meski belum bertemu juga, karena Allah pasti punya rencana yang lebih indah. Ya!, Jodoh itu akan bertemu pada waktu yang indah dan tidak pernah terduga sebelumnya.
karena cinta itu indah pd waktunya.

tetap semangat ya..??

Mazz adeeth minta maaf apabila terdapat kekurangan/kesalahan dalam penulisan ini, karena dangkalnya pengetahuan dalam mendalami Islam sebagai agama yang dicintai. Semua hanya berpulang kepada niat baik dan didasari hati yang ikhlas, tulus, serta niat ingin berbagi.

Wallahu a’lam bish-shawab.

Smoga bermanfaat.
Amieeeen,...61x.

وألسـلام عليكم ورحمة الله وبركات


Mazz Adeeth ألفقير


CIREBON, Rabu 27 Januari 2010.

No comments:

Post a Comment